Situs resmi FDR, fdrtire.com kini hadir dengan tampilan baru yang lebih informatif, atraktif dan user friendly. Mulai Sabtu, 31 Maret 2013 ini, pengunjung website sudah bisa mengakses fdrtire.com dengan tampilan baru.
“Mengikuti perkembangan dunia online yang pesat, FDR menghadirkan website yang bisa memenuhi kebutuhan masyarakat,” kata Riza, Head of Marketing Department PT Suryaraya Rubberindo Industries selaku produsen ban FDR.
“Fdrtire.com bisa diakses di smartphone, tablet PC, atau Ipad. Tampilannya akan tetap sama seperti diakses lewat komputer dan semua fiturnya juga bisa diakses melalui gadget tersebut,” ujarnya lebih lanjut.
Tidak hanya dari segi tampilan yang menarik, informasi yang ditampilkan juga lebih lengkap, seperti info produk FDR. “Kini setiap product knowledge ban FDR dilengkapi dengan performance chart dan teknologi ban. Ada juga tabel informasi ukuran sehingga pengunjung web yang ingin membeli ban FDR bisa tahu ban ukuran apa yang pas untuk motor yang dia kendarai,” kata Riza.
Pengunjung situs juga dimudahkan dalam mencari ban FDR yang sesuai kebutuhannya dengan adanya search engine (mesin pencari). Melalui search engine ini, pengunjung web bisa mencari ban FDR berdasarkan “By motorcycle,” yaitu dari jenis motor yang dimilikinya atau jika sudah tahu ukuran ban yang dibutuhkan, bisa langsung mencari “By Size”.
Menu “Tirelogy” yang berisi informasi seputar teknologi ban FDR dan pengetahuan tentang ban tetap ada dan bahkan tampil lebih atraktif dalam mengedukasi masyarakat mengenai ban FDR. Begitu juga dengan menu “Find Dealers” dan “Clubs” juga lebih informatif. Tak ketinggalan, berita seputar balap motor dalam dan luar negeri serta tips-tips dunia motor akan selalu memberikan informasi up to date bagi pengunjung fdrtire.com.