Pembalap rookie Marc Marquez menargetkan untuk mengulangi kesuksesan di Grand Prix of the Americas di Austin, akhir pekan ini.
Marquez telah menunjukkan kehebatannya di sirkuit yang berlokasi di Amerika Serikat ini. Dia mendominasi latihan pramusim selama tiga hari di Austin pada pertengahan Maret yang lalu. Meski Lorenzo mendominasi di seri perdana di Qatar, Marquez juga tetap tampil baik dengan meraih podium ketiga dan mencatatkan waktu tercepat dalam satu putaran.
"Meraih podium di balapan pertama adalah mimpi yang jadi kenyataan, tapi sekarang kami harus menghadapi kenyataan dan fokus dengan pekerjaan mendatang," katanya. "Saya menantikan balapan di Austin, akan sangat menarik karena kami telah latihan di sana dan kami mendapatkan pengaturan yang baik."
Menghadapi situasi balapan tentu akan berbeda dengan sewaktu latihan pramusin. "Kami akan lihat karena akan berbeda skenario dengan lebih banyak karet di trek dan kondisi berubah. Kami akan berkonsentrasi untuk mempersiapkan yang terbaik untuk balapan," katanya dikutip dari crash.com.
Perubahan sistem kualifikasi membuat peluang Marquez untuk menjadi juara tetap terbuka. Jika pembalap berusia 20 tahun ini bisa menjuarai balapan sebelum bulan Agustus, dia akan jadi juara termuda di MotoGP mengalahkan rekor sebelumnya yang dipegang oleh Freddie Spencer.
Foto: Twowheelsblog.com [CC BY-NC-SA 2.0]