Ada yang menarik dalam ajang perdana Indoprix 2009 yang dilangsungkan di Sirkuit Sentul , Sabtu-Minggu (14-14/03) lalu. Di paddock tim - tim yang disponsori FDR terlihat terpasang Tire warmer warna merah berlogo FDR yang menyelimuti ban motor masing-masing tim. Inilah salah satu bentuk baru dukungan teknis dari FDR.
Sebanyak 8 Set Tire Warmer sengaja disediakan dalam event ini, tim balap yang memakai Tire Warmer FDR adalah: Yamaha Petronas FDR Star Racing, Yamaha TDR Indopart FDR Yonk Jaya, Suzuki Top1 BRT SHC FDR Chia Felix, Yamaha Evalube FDR Rextor GRM dan Suzuki Pertamina Denso Kyt. Tujuan disediakan Tire Warmer ini adalah supaya ban dengan cepat mencapai suhu ideal sehingga langsung digunakan dilintasan. Manfaat dari tire warmer ini langsung bisa dibuktikan dengan disabetnya juara Superpole kelas 110cc oleh Hokky Krisdianto dari tim Yamaha Petronas FDR Star Racing. Penyediaan Tire Warmer ini tidak lepas dari perhatian FDR dalam memajukan balapan tanah air sehingga bisa setara dengan balapan-balapan lain didunia.