Alonso tetap pimpim klasemen pembalap

25 September 2012

Fernando_Alonso_2010 Fernando Alonso tetap menduduki peringkat pertama klasemen sementara pembalap Formula Satu, meski hanya meraih podium ketiga pada Grand Prix Singapura, Minggu (23/9). Alonso bahkan belum juara lagi sejak Grand Prix Jerman, pertengahn Juli lalu.

Alonso hanya finis ke-5 di Hungaria, podium ketiga di Italia dan Singapura. Dia bahkan gagal finis di Belgia. Walapun begitu pembalap Spanyol ini tetap unggul 29 poin dari Sebastian Vettel yang menempati posisi kedua klasemen pembalap dengan 165 poin. "Di Monza, Lewis menang dan Sebastian gagal finis. Sebaliknya di sini, Sebastian menang dan Lewis tidak menyelesaikan balapan, bagi saya semua baik-baik saja selama mereka tetap melakukan ini," kata Alonso seperti dikutip dari Formula1.com. Musim 2012 masih menyisakan 6 balapan lagi dan sejumlah pembalap masih berpeluang meraih gelar juara dunia. Pembalap Lotus, Kimi Raikkonen, Lewis Hamilton dan Button dari McLaren masih berpeluang untuk menjadi juara dunia. "Masih banyak balapan tersisa dan sulit untuk memprediksikan apa yang akan terjadi. Kami harus memastikan kami finis pertama di semua balap. Bahkan jika tidak cukup cepat untuk menang, masih lebih baik jika kita tetap menambah poin. Kami harus memastikan kami melakukan itu," ujar Vettel. Foto: By Mark McArdle [CC-BY-SA-2.0], via Wikimedia Commons